Setelah di ponsel dan televisi, kini beredar kabar jika raksasa elektronik asal Korea Selatan akan membenamkan Android sebagai sistem operasi kamera digital.
Meski kabar ini belum mendapat konfirmasi langsung dari pihak Samsung, namun rencana tersebut bukanlah sesuatu yang mustahil.
Tapi jika memang rumor yang beredar ini benar, Samsung bukan menjadi vendor pertama yang akan merilis kamera digital dengan sistem operasi Android.
Beberapa waktu lalu, Polaroid merilis kamera SC 1630 di Consumer Electronic Show. Kamera digital ini memiliki amunisi kamera 16 mega piksel.
SC 1630 mengadopsi sistem operasi Android dengan kamera digital. Dengan demikian selain menjadi terobosan baru juga akan membuka peluang bagi pihak ketiga untuk masuk.
Di kamera tersebut kita dapat langsung memublikasikan hasil jepretan kamera langsung ke jejaring sosial. Sebut saja Twitter atau Facebook.
Integrasi Android ke sebuah kamera digital secara teknis memungkinkan untuk dilakukan. Namun terdapat kendala lainnya yang muncul.
Sebut saja untuk unsur ketahanan. Pengguna Android sering mengeluh soal baterai. Pun juga dengan proses re-boot yang harus kerap dilakukan laiknya ponsel Android.
Dengan kendala yang ditemui di SC 1630 apakah Samsung mampu memerbaikinya lewat kamera digital ber-OS Android-nya kelak?
Mari kita tunggu perkembangan berikutnya.
0 comments:
Post a Comment